Senin, Juni 11, 2012

Belajar Menghargai Proses :)


“Sesungguhnya laki-laki dan perempuan yang muslim, laki-laki dan perempuan yang mukmin, laki-laki dan perempuan yang tetap dalam ketaatannya, laki-laki dan perempuan yang benar, laki-laki dan perempuan yang sabar, laki-laki dan perempuan yang khusyu', laki-laki dan perempuan yang bersedekah, laki-laki dan perempuan yang berpuasa, laki-laki dan perempuan yang memelihara kehormatannya, laki-laki dan perempuan yang banyak menyebut (nama) Allah, Allah telah menyediakan untuk mereka ampunan dan pahala yang besar.” (Al-Qur’an surat Al-Ahzab ayat ke-35)


Sahabat, yakinilah selalu setiap perbuatan kita tidak ada yang sia-sia. Sungguh Alloh Maha Menyaksikan, Alloh Maha Melihat, dan Alloh Maha Mengetahui.

Kita belajar dari kisah berikut ini. Seekor burung pada zaman nabi Ibrahim As. Ketika itu burung itu tidak sengaja melewati nabi Ibrahim yang sedang dibakar. Lalu burung kecil itu segera mengambil air melalui mulutnya. Dan menyiramkan ke tubuh nabi Ibrahim yang penuh dengan api. Begitu terus berulang kali. Lalu, burung lain melihat pekerjaan burung itu. Kemudian ia bertanya, “Kenapa kamu mau mengambil air lalu kamu siramkan ke Nabi Ibrahim As? Bukankah itu perbuatan yang sia-sia karena tidak akan memadamkan api tersebut?” Kemudian sang burung menjawab sambil tersenyum, “Aku tahu aku tidak akan berhasil memadamkan api Nabi Ibrahim As. Tapi aku yakin Alloh yang Maha Menyaksikan tidak akan menyia-nyiakan perbuatanku. ” Subhanalloh!

Sahabat, belajarlah menghargai proses. Buktikanlah dengan usaha yang terbaik, dan selalu sandarkan segala urusan kita kepada Alloh. Insya Alloh berkah! ^^

Wallohu’alam bisshowab.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar