Minggu, Juni 24, 2012

Alloh Maha Melihat :)


Sahabat, kita berharap selalu kepada Alloh semoga disisa waktu yang masih Alloh berikan, mudah-mudahan kita bisa dikaruniakan Alloh kesempatan untuk memperbaiki diri, memperbaiki niat kita agar senantiasa lurus hanya mengharap ridhoMu, memperbaiki amalan kita agar dapat istiqomah, memperbaiki akhlak kita agar dapat menjadi akhlakul karimah, memperbaiki hati kita agar bisa selalu bersih, dan senantiasa memperbaiki pikiran kita agar selalu ingat kepadaMu ya Alloh..


Sahabat, kita simak cerita berikut ini, mudah-mudahan kita bisa mengambil hikmahnya..
Cerita ini terjadi ketika zaman Umar Bin Khattab RA menjadi khalifah. Ketika itu ditengah padang pasir yang luas, beliau melihat segerombolan domba yang sedang digembala oleh pemuda. Pemuda ini adalah pemuda yang taat, rajin beribadah kepada Alloh. Lalu sahabat Umar ingin menguji keimanannya. “Wah banyak sekali dombanya..” ucap sahabat Umar kepada pemuda tersebut.”Aku ingin sekali memilikinya..” lanjut Umar. “Wahai khalifah domba yang banyak ini milik tuanku bukan milik hamba.” ucap sang pemuda dengan penuh santun. “Bisakah kau pilih domba yang paling bagus dan paling gemuk lalu berikan kepadaku, akan aku beli dengan harga yang sangat mahal.” ucap sahabat Umar kepada pemuda tersebut. “Wahai Amirul mukminin jika domba-domba ini milikku, maka aku akan segera tunaikan perintahmu. Namun domba-domba ini bukanlah milikku, jadi tidak berhak aku menuruti perintahmu.” jawab sang pemuda kepada sahabat Umar. Sahabat Umar RA tidak segera putus asa dengan ucapan sang pemuda. Kemudian beliau berkata kembali kepada pemuda tersebut, “Bukankah tuanmu tidak melihatmu, jika hanya satu dari dombanya hilang, ia tidak akan mengetahuinya.” Lalu dengan tersenyum sang pemuda kembali menjawab. “Wahai khalifah, mungkin tuanku tidak akan mengetahui pekerjaanku. Tapi sungguh Alloh Maha Melihat, Alloh Maha Mengetahui segala perbuatanku.”

Subhanalloh. Inilah kisah seorang pemuda yang taat kepada Alloh, hatinya selalu merasa diawasi oleh Alloh, sehingga dalam perilakunya ia tidak akan berbuat sia-sia. Karena ia selalu yakin, Alloh Maha Melihat, Alloh Maha Mengetahui segala kejadian. Tidak ada satupun kejadian kecuali dengan izin Alloh.

Sahabat, sejenak kita simak firman Alloh berikut ini, bacalah dengan hatimu ^^, “Milik Alloh segala yang ada di langit dan di bumi. Jika kamu nyatakan semua yang ada dalam hati kamu atau menyembunyikannya, niscaya Alloh memperhitungkannya (tentang perbuatan itu) bagimu. Dia mengampuni siapa saja yang dikehendaki-Nya dan menyiksa siapa saja yang dikehendaki-Nya. Alloh Mahakuasa atas segala sesuatu.” (Al-Qur’an surat Al-Baqarah ayat ke-284)

Sungguh tidak ada kejadian apapun di dunia ini kecuali dengan izin Alloh. Mudah-mudahan Alloh mengaruniakan kepada hati kita agar selalu dekat kepada Alloh. Aamiin ya Robb.

Wallohualam bisshowab.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar