Sabtu, Mei 19, 2012

Saling Menasihati :)


Sebelum memulai tulisan ini, izinkan kita menyimak sejenak pesan Alloh swt dalam al-Qur’an surat al-ashr, bacalah dengan menyebut nama Tuhanmu yang menciptakan ^^, bismillahirrohmanirrohim, “Demi masa. Sungguh, manusia berada dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasihati untuk kesabaran.”

“Iman itu ibarat hp akh. Kalo tidak dicas, maka lemah. Kalo iman lemah, maka perlu dicas kembali agar kembali full. Salah satunya dengan pertemuan halaqah pekanan ini.” Nasihat Ka Deni, Murobbi ana saat SMA. Alhamdulillah, Alloh memberikan kesempatan untuk menikmati tarbiyah mulai dari ana sd kelas 6, hingga saat ini. Lewat tarbiyah ini kita bisa saling mengenal satu sama lain, bisa menjaga iman dengan budaya saling menasihati, bisa aktif di dakwah menyerukan kebaikan, alhamdulillah.

Teringat sebuah pesan Rasululloh saw dalam haditsnya, bertambah keimanan karena ketaatan, dan menurun keimanan karena kemaksiatan. Maka perlu adanya salah satu penjagaan iman, salah satunya halaqah (liqo).

Mudah-mudahan Alloh selalu memberikan keistiqomahan di jalan tarbiyah ini, di jalan dakwah yang kami cintai, aamiin ya Robb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar