Kamis, November 24, 2011

Ciri-ciri Penghafal Qur’an

Selasa, 22 november 2011. Kajian Qur’an makin rame aja jama’ahnya. Alhamdulillah. Artinya publikasi sudah lumayan tersiar.

Kali ini ust. Fadlyl mengangkat tema: “apakah kita pribadi yang berbakat menjadi Hafizh Qur’an?”

Beliau menjelaskan tentang doktor cilik yang sudah hafal Qur’an diumur 5tahun 3bulan, namanya sayyid husain. Beliau adalah contoh teladan yang bisa dijadikan pedoman dalam keluarga Al-Qur’an. Di rumahnya tidak mengenal televisi. Dan setiap hari percakapan orangtuanya adalah bahasa Al-Qur’an. Ia mulai menghafal Al-Qur’an di saat umur 3tahun. Subhanalloh!

Kamis, November 17, 2011

Wahai para penghafal Qur’an..

Ini merupakan lirik nasyid yang berisi tentang motivasi menghafal Quran, lirik sebenarnya dalam bahasa arab, ini merupakan versi bahasa Indonesia:

Komitmen!

Setiap marhalah itu ada masalahnya..
Jadi kita masing2 kita ada cobaannya dari Alloh swt..
Begitu juga dengan dakwah kita..
Obatnya: kesabaran, keikhlasan antum, pengorbanan teman2, dan kita kembali ke ash-shola dakwah
Kita ngapain dakwah ini..
Kita cemplung dakwah ini, kita habis2an dakwah ini, kenapa?
Karena Alloh saja.. kita inget bagaimana kata Alloh, bagaimana kata Rasul..
(Ustadz Rahmad Abdullah, dalam film sang murobbi)

Setiap ana lagi lemah, atau lagi males dateng ke dauroh, ana sempatkan untuk nonton film sang murobbi sejenak.. untuk kembali mengecas ruh untuk kembali semangat menuntut ilmu..

Pesen mas zein (ketua rohis stis angkatan 46): “inget akh, kita mungkin Cuma sementara tinggal di jakarta ini. Alhamdulillah disini banyak banget tempatnya kalo ingin nuntut ilmu (dauroh), belajar alQuran (tahsin), kalo nanti di daerah apakah ada? Maka persiapkan bekal dari sekarang. Dan kuatkan komitmen (iltizam) kita saat ini untuk terus memegang dakwah ini sampai kapanpun!”

Komitmen, komitmen, komitmen! Bismillah! :)

Abang Wildan

Orangnya pinter walopun jarang belajar. Itulah adekku: wildan ahmadi. Kalo diperhatikan setiap ia belajar di rumah kayak ga pernah serius, belajar di kasur, dan beberapa menit kemudian tidur. Tapi jangan salah.. ia masuk aksel saat SMA, dan sekarang ia mendapat beasiswa di Trisakti jurusan akuntansi. Inilah adekku yang pertama, anak kedua dari pasangan Dra. Komaryati dengan Drh. Edi Wiryana Ahmad. Mudah2an beliau menjadi anak yang sholeh dan bisa buat bangga orangtua dengan prestasinya.. aamiin.. :)

Sekolah Tinggi Ilmu Santri

Semenjak kuliah di Stis, ana makin banyak ikut dauroh dan ma’had. Belum lagi kegiatan RQ saat malam hari yaitu malam Quran. Subhanalloh..
Ana pikir kuliah di Stis itu hanya Studi Oriented saja.. kini berubah menjadi Akhirat oriented..
Dunianya dapet, akhirat masuk surga, aamiin..
Mudah2an Alloh memberikan kemudahan dalam menjalani setiap aktivitas.. :)

Senin, November 07, 2011

adek dini


Ini cerita tentang adikku yang terakhir, yaitu adikku yang ketiga. Dan saya (wahyu a.kautsar) adalah anak pertama dari empat bersaudara..


Kamis, November 03, 2011

Rumah Quran :)



Sejak berdirinya rumah Quran di IPB, yang dilaunchingkan di Al-Hurriyah, aku ingin masuk ke RQ (Rumah Quran). Sayang pada saat itu RQ hanya diperuntukkan untuk akhwat, ikhwannya belum ada.

Alhamdulillah, diluar dugaan. Ternyata di kampus Stis juga ada RQ. Perdana buat tahun ini.